23 Oktober 2012 kami akan memulai petualangan kami. Pagi itu cerah dan kami semua sudah siap untuk berangkat dari Sekolah Alam Cikeas menuju petualangan seru. Istilah yang digunakan untuk petualangan kami kali ini adalah outing SD 3, tempat tujuan kamilah yang membuatnya sangat menarik. Kali ini kami akan mengunjungi salah satu kekuatan Indonesia yaitu TNI Angkatan Laut yang berada di Pelabuhan Tanjung Priuk, markas mereka dinamakan MAKO KOLINLAMIL (Markas Komando Lintas Laut Militer). Disana kami akan menaiki KRI yang biasa digunakan untuk berperang di laut. Wah, hal yang sangat menakjubkan! Setibanya kami disana, kami disambut oleh Bapak Wienata dan langsung membawa kami menuju kapal perang. Dan benar saja perkiraan kami, kapal perang itu begitu gagahnya berjajar di pelabuhan KOLINLAMIL. Kira-kira ada apa saja ya di dalamnya? Kami menaiki tangga yang curam untuk menaiki KRI. Disana kami dibantu oleh anggota TNI AL untuk menaiki tangga. Kapal yang akan kami kunjungi ternyata berada di sebelah kapal besar lain yang akan berangkat, jadi kami harus melewati kapal pertama untuk sampai ke kapal ke dua. Di dalam kapal pertama kami melihat ada banyak pintu dan lorong-lorong, kalau tidak didampingi pasti kami bisa tersesat karena menurut Pak Wienata, ada seratus pintu dalam kapal ini. Wow! Akhirnya kami sampai di KRI Banda Aceh dan berkeliling KRI ditemani oleh Letnan Ari. Pertama kami ke dek bawah dimana mereka biasa menyimpan tank baja perang dan perahu kecil. Kemudian ke dek kemudi di atas, disana kami diperkenalkan dengan alat navigasi mereka saat di laut, tombol-tombol kontrol, alat komunikas dan bahkan kami boleh mencoba alat komunikasi mereka. Wah, sangat menyenangkan! Setelah selesai berkeliling, kamipun mempunyai kesempatan untuk merasakan KRI Parker, memang terdengar seperti biasa saja, tapi menurut kami luar biasa karena KRI yang kami tumpangi harus bergerak ke samping untuk memberi ruang pada KRI pertama meninggalkan pelabuhan setelah itu baru kapal kami bisa merapat ke pelabuhan. Keren! Setelah kapal berlabuh, kamipun berpamitan pada para anggota TNI AL yang ramah dan sudah menemani kami berkeliling. Pada pukul 12.00 kami meninggalkan MAKO KOLINLAMIL dan menuju petualangan seru selanjutnya di Museum Bahari. Tak lama kami sudah sampai di Museum tersebut, kami harus turun di seberang jalan karena bis kami tidak bisa parkir di museum. Begitu kami sampai di sana, kami sudah disambut bangunan tua ala Belanda karena memang museum tersebut adalah bekas kantor pemerintahan Belanda. Kami ditemani oleh 3 orang guide yang menjelaskan isi museum. Ada berbagai replika jenis kapal dan perahu disana, mulai dari kapal buatan luar negeri sampai kapal buatan Indonesia dan juga perkembangannya. Ada juga berbagai alat-alat navigasi tradisional dan bahkan ada perahu tradisional asli dari berbagai daerah di Indonesia. Tapi sayang kebersihan dan benda-benda bersejarah tersebut kurang terjaga, jadi terlihat kotor dan kusam. Sepanjang perjalanan pulang anak-anak tak berhenti bicara tentang kunjungan mereka ke MAKO KOLINLAMIL dan Museum Bahari. Sepertinya sangat berkesan. Kira-kira berpetualangan kemana lagi ya outing selanjutnya? Sekolah berkualitas, unggulan, favorit dan terbaik.
1 Comment
Apa kabar semua? Kali ini SD 3 Kediri memberitakan tentang assembly kelas kami yang diadakan pada 30 November 2012 lalu. Penampilan tersebut terdiri atas paduan suara dan teater singkat yang dibingkai tema Sumpah Pemuda. Penampilan dibuka dengan lagu Rambadia dan dan Manuk Dadali. Setelah itu beberapa siswa Kediri bermain peran sebagai peserta Kongres Pemuda II yang diadakan 28 Oktober tahun 1928. Kongres Pemuda II adalah saat yang bersejarah karena merupakan saat dicetuskannya ikrar Sumpah Pemuda. Di hari yang sama lagu Indonesia Raya pertama kali diperdengarkan oleh penciptanya, Wage Rudolf Supratman. Setelah teater pendek tersebut, pemain teater mengajak penonton menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa. Gimana? Seru, kan? Nah, itu dia cerita dari kelas 3 Kediri. Sekolah berkualitas, unggulan, favorit dan terbaik.
|
Kelas SD3
Selamat datang di kelas SD3, Sekolah Alam Cikeas. Arsip
February 2018
Kategori
All
Kontribusi Berita
Orangtua, fasilitator atau siswa yang ingin ikut menulis di blog kelas silahkan akses melalui tombol di bawah ini.
|Kelas SD3Sekolah berkualitas, unggulan, favorit dan terbaik.
|